oleh

Bersama KEMENHUB Dan QUEENRIDES GO-JEK Ajari Mitra Perempuan Keselamatan Berkendara

SKI – Jakarta – Road Safety for Women, Perempuan ayo Berkendara Aman, GO-JEK penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi terbesar di Indonesia kembali menekankan komitmennya dalam meningkatkan keamanan dan pelayanan mitra driver melalui pelatihan keamanan berkendara (safety riding workshop).

Kali ini GO-JEK berkolaborasi dengan Kementrian Perhubungan dan Queenrides mengadakan Safety riding workshop khusus untuk para mitra driver perempuan GO-JEK, pelatihan ini juga bertujuan untuk menghilangkan keraguan penumpang terhadap keterampilan mitra driver perempuan dalam mengendarai motor dengan aman, Selasa (27/11/18), di Auditorium GO-JEK Pasaraya Lantai 6 jalan Iskandarsyah, kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Acara ini dihadiri oleh, Budi Karya Suhadi (menteri Perhubungan RI), Budi Setiyadi (Dirjen Perhubungan darat Kemenhub), Shinto Nugroho (Chief Publik Policy And Goverment Relation GO-JEK) dan Lim Fahima Jachja (Fonder And Ceo Queenrides), GO-JEK bersama Kementrian Perhubungan dan Queenrides untuk meningkatkan keamanan para mitra driver GO-JEK serta penumpang.

Pada konferensi pers, Shinto Nugroho mengatakan, sejak awal telah menjadi komitmen GO-JEK untuk terus mengedepankan keselamatan dan keamanan mitra driver serta penumpang.

Pelatihan Keselamatan berkendara yang kami adakan bersama Kemenhub dan Queenrides merupakan bentuk komitmen sekaligus dukungan kami terhadap Pemerintah untuk mewujudkan layanan transportasi yang aman dan selamat bagi mitra dan penumpang. Dalam kesempatan yang sama, Lim Fahima Jachja, memaparkan “selama empat tahun belakangan ini terdapat peningkatan jumlah pengendara perempuan yang sangat signifikan, yaitu mencapai 42% pada saat yang sama, risiko kecelakaan dijalan pun juga semakin meningkat.

Kami melihat adanya urgensi untuk meningkatkan kesadaran serta pengetahuan mengenai keamanan dan keselamatan berkendara bagi para pengemudi perempuan dan disinilah Queenrides hadir untuk menjawab tantangan tersebut “. Sementara itu Budi Setiyadi Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub menyampaikan aspirasinya terhadap kolaborasi positif ketiga pihak ini.”

Para pengendara sepeda motor setiap harinya dihadapkan dengan resiko keselamatan dan keamanan dijalan, terutama bagi pengendara perempuan. Kami menyambut baik kolaborasi antara GO-JEK, Kemenhub dan Queenrides dalam memastikan bahwa pengendara perempuan terutama mitra driver GO-JEK mempunyai bekal pengetahuan yang cukup mengenai Keselamatan dan keamanan dijalan sehingga baik pengemudi dan pelanggan dapat sampai ditujukan dengan selamat ujar Budi Setiyadi.

Sambutan Mentri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi, agar persoalan safety agar dipikirkan dengan baik bagian dari kampanye confident sehingga bisa mengendalikan diri sendiri, dengan baik dan ramah para penumpang pasti cancel pemesanan tidak akan pernah ada lagi karena ibu – ibu lebih ramah dan wangi ujar menteri perhubungan.

Budi Karya Sumadi juga mengingatkan, untuk harus tampil sopan dan sebaiknya kecepatan berkendara 40-50 sesuai confident dalam berkendara, Kami berharap bahwa pelatihan seperti ini kedepannya tidak hanya akan semakin menjamin keamanan dan keselamatan mitra, namun meningkatkan rasa percaya penumpang terhadap layanan yang diberikan oleh mitra perempuan.

Penulis  : Ine

Editor    : Red SKI

Komentar