SKI l Lombok Timur-Bupati Lombok Timur, HM.Sukiman Azmy melantik dan mengambil sumpah Direktur Utama PT Energi Seleparang, Suhirman dan Dirut PD Seleparang Agro, Sulhayani dan Direktur Umum, M.Ali Rafsanjani.
Pelantikan tersebut dilakukan di ruang rapat utama kantor Bupati Lotim,Kamis (2|12). Sedangkan jajaran direksi yang dilantik ini merupakan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) pada Jumat (26/11) lalu.
Bupati Lotim,HM.Sukiman Azmy dalam sambutannya mengatakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dibentuk tidak untuk menghasilkan pendapatan asli daerah (PAD). Akan tapi BUMD juga hadir untuk memfasilitasi aktivitas masyarakat secara optimal sesuai bidang usaha masing-masing.
Maka tentunya Dirut BUMD yang dilantik hendaknya bisa menjalankan tugasnya dengan baik dalam rangka untuk memajukan BUMD yang di nahkodai masing-masing Dirut BUMD yang dilantik.
” BUMD harus dapat memenuhi kebutuhan masyarakat,” tegasnya.
Sukiman mengatakan keberadaan perusahaan daerah,diharapkan dapat membuka lapangan kerja, sehingga mengurangi angka pengangguran.
Begitu juga sangat mengapresiasi kebijakan direksi selaparang Agro yang tidak melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) ketika income perusahaan terbatas.
Melakukan efisiensi jajaran direksi justru rela mengurangi pendapatannya,” ujarnya.
Mantan Dandim 1615 Lotim menambahkan meskipun Pemerintah Daerah sebagai pemilik saham tunggal masih memaklumi belum mampunya dua badan usaha ini berkontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Tapi tetap menaruh harap agar keduanya dapat mengikuti jejak badan usaha lainnya seperti Selaparang Finansial. Apalagi dengan adanya rencana penambahan penyertaan modal pemerintah pada tahun 2022 mendatang dan komposisi baru di jajaran direksi.
” Diharapkan jajaran diresksi yang dilantik mampu memperbaiki kinerja melalui harmonisasi dan koordinasi dengan setiap unsur di dalam perusahaan, termasuk dewan pengawas,” tandasnya.(Sam).