oleh

Cegah Omicron Polsek Jatibarang Jajaran Polres Indramayu Bersama Koramil Melaksanakan Ops Non Yustisi di Wilayah Hukumnya

SKI | INDRAMAYU – Polsek Jatibarang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar Bersama Koramil Jatibarang melaksanakan Ops Non Yustisi dalam rangka pendisplinan Protokol kesehatan di wilayah Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu, Senin (17/1/2022) Pagi.

Kapolres Indramayu AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Jatibarang Kompol Ujang Rohimin mengatakan kegiatan ini terus dilakukan guna antisipasi penyebaran Covid-19 Varian Omicron.

“Dalam kegiatan patroli, anggota melakukan pemantauan situasi dan memberikan imbauan kepada para pengunjung dan pemilik usaha agar meningkatkan kepatuhan protokol kesehatan untuk mencegah varian baru Omicron,” kata Kapolsek di dampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Didi Wahyudi.

Dirinya juga menambahkan, dalam setiap kegiatan petugas selalu membawa masker yang akan di bagikan kepada masyarakat yang belum memakai masker.

“Kami selalu membawa masker karena kadang ada masyarakat yang lalai dalam penggunaan masker saat berada di tempat umum,” ucapnya.

Lanjut disampaikan Kapolsek bahwa pihaknya akan terus melaksanakan patroli ini agar warga disiplin menerapkan prokes demi menjaga kesehatan dari serangan Covid-19. Ujar Kompol Ujang Rohimin. (Yana BS)