oleh

Di Lapangan Mako Polres Indramayu Menggelar Apel Kesiapan Pelaksana PPKM Darurat

SKI | INDRAMAYU – Forkopimda Kabupaten Indramayu menggelar Apel Kesiapan Pelaksanaan PPKM Darurat yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Polres Indramayu – Jawa Barat, Jumat (02/07/2021).

Apel kesiapan dipimpin oleh Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar, S.H., M.H., C.R.A., Kapolres Indramayu AKBP Hafidh S Herlambang, S.I.K., M.H., Kodim 0616/Indramayu Letkol Inf. Teguh Wibowo, S.Sos.

Dalam amanatnya, Bupati Indramayu Nina Agustina menyampaikan bahwa dalam situasi Covid-19 ini diharapkan kita bisa bersinergi dalam menghadapi dan memtutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Indramayu.

“Kita tidak punya pilihan, kecuali menang melawan virus ini. Bersatu, bersinergi dan berkolaborasi adalah jawabannya,” katanya.

Pandemi Covid-19 menurutnya menjadi musuh bersama. Untuk itu mari menjalankan tugas sebagaimana tagungjawab kita bersama.

“Tetap jaga kesehatan diri dan keselamatan Rakyat adalah hukum tertinggi, maka dari itu protokol kesehatan (prokes) harus benar-benar di tegaskan.” Ucap Nina Agustina.

Usai kegiatan Apel Kesiapan Pelaksanaan PPKM Darurat, Kapolres Indramayu, AKBP Hafidh S Herlambang melalui Kasubsi PID Humas Polres Indramayu, Ipda Agus Setiawan menjelaskan bahwa seperti diketahui bersama, Presiden Jokowi tetapkan PPKM Darurat di Jawa dan Bali.

“Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat tersebut akan diterapkan mulai tanggal 3 Juli hingga 20 Juli 2021 mendatang,” ucapnya.

Langkah tegas tersebut diambil Pemerintah dalam rangka menekan laju penyebaran Covid-19.

“PPKM Darurat ini akan meliputi pembatasan-pembatasan aktivitas Masyarakat yang lebih ketat daripada yang selama ini sudah berlaku,” ujanya.

Kapolres pun meminta Masyarakat untuk lebih disiplin mematuhi pengaturan PPKM Darurat agar penyebaran Covid-19 di Kabupaten Indramayu dapat segera diatasi.

Menurutnya penyebaran Covid-19 ini dapat segera ditekan dengan kerja sama yang baik dari seluruh lapisan masyarakat.

Disampaikannya, Pemerintah Kabupaten Indramayu mengerahkan seluruh sumber daya yang ada untuk mengatasi penyebaran Covid. Seluruh Aparat Negara, TNI-Polri, maupun Aparatur Sipil Negara, dokter, dan tenaga kesehatan bahu-membahu bekerja sebaik-baiknya untuk menangani wabah ini.

“Dengan kerjasama yang baik dari Kita semua, berharap Kita bisa menekan penyebaran Covid-19 dan memulihkan kehidupan Masyarakat secara cepat,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Apel kesiapan dihadiri oleh Forkopimda Kab. Indramayu, para Kabag Polres Indramayu, Para Kasat, Para Kasi, Kapolsek Jajaran, Anggota Polres Indramayu, Anggota Kodim 0616 Indramayu, Anggota Subdenpom  Indramayu, Anggota Dishub Kab. Indramayu, Anggota Sat Pol PP Kab. Indramayu, Jasa Raharja Kab. Indramayu, dan BPBD Kab. Indramayu. (Yana BS)