foto: warga yang menerima bantuan gempa dari pemerintah kabupaten Lotim
SKI – Lotim – Dinas Sosial Kabupaten Lombok Timur merampungkan pemberian bantuan korban gempa bagi dua kecamatan yang paling parah berdampak. Dengan bantuan berasal dari APBD pemerintah daerah.
Diantaranya Kecamatan Sambelia dan Sembalun,sedangkan kecamatan lainnya seperti Pringgebaya, Aikmel,Labuhan Haji menyusul,karena petugas sedang bekerja.
“Untuk dua kecamatan sudah rampung bantuan gempa dari pemerintah daerah,” tegas Sekdis Sosial Lotim,Ibrahim kepada media ini.
Ia menjelaskan dari data yang ada jumlah warga yang berdampak gempa mendapatkan bantuan dari pemerintah daerah sebanyak 26.251 Kepala Keluarga (KK).Dengan masing-masing KK mendapatkan bantuan sebesar Rp 1 juta.
Sementara hingga saat ini jumlah bantuan yang sudah terselurkan mencapai sebesar Rp 10,5 Milyar dari total keseluruhan untuk korban gempa mencapai sebesar Rp 27 Milyar.
” Bantuan langsung diterima warga di tempat secara tunia,” ujarnya.
Selain itu,lanjutnya, pemerintah daerah juga memberikan bantuan untuk korban banjir yang terjadi di wilayah Keruak, Jerowaru,Sambelia dan Sakra Barat. Dengan masing-masing Kepala Keluarga (KK) mendapatkan sebesar Rp 3 juta dari data yang ada sebanyak 800 KK.
” Dana yang dipersiapkan untuk korban banjir mencapai Rp 13 Milyar dari total keseluruhan dana sebesar Rp 50 Milyar untuk tiga persoalan gempa,banjir dan kekeringan,” tandasnya.
Penulis : Rizal
Editor : Red SKI
Komentar