Geger, Habis Dari Kandang Sapi, Warga Di Lotim Ditemukan Tewas

SKI | Lombok Timur- Warga Dusun Batu Tumbun Desa Pringgesela, Kecamatan Pringgesela digegerkan dengan penemuan mayat di pematang sawah milik warga,Sabtu (1|5) sekitar pukul 12.30 wita. Dimana sebelumnya korban baru habis dari kandang sapi.

Adapun identitas korban,‎Muhammad (53) warga Dusun Aik Dewa,Desa Aik Dewa Kecamatan Pringgesela. Sedangkan kasusnya sudah ditangani pihak kepolisian guna proses penyelidikan lebih lanjut.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan sebelum korban ditemukan meninggal dunia di pematang sawah terlebih dahulu, korban ke kandang sapi.Bahkan sempat mengobrol dengan warga lainnya.

Kemudian ke sawah, setelah itu tidak berapa lama korban ditemukan warga sudah tergeletak di meninggal dunia di pematang sawah, sehingga warga yang melihat pertama kali langsung memberitahu warga lainnya dengan cara berteriak.

Kasus itu juga langsung dilaporkan ke Polsek Pringgesela,dengan petugas datang ke TKP dan melakukan olah TKP dengan memasang police line.Termasuk memanggil pihak Puskesmas untuk melakukan pemeriksaan.

Dari hasil pemeriksaan dokter puskesmas Pringgesela kalau korbn meninggal dunia karena serangan jantung. Setelah itu langsung dibawa ke rumahnya untuk dimakamkan.

Kapolsek Pringgesela melalui Kasubag Humas Polres Lotim, Iptu L Jaharudin saat dikonfirmasi membenarkan pihaknya sudah menerima laporan kasus penemuan mayat di pematang sawah wilayah hukum Polsek Pringgesela.

” Korban meninggal akibat serangan jantung berdasarkan hasil pemeriksaan dokter Puskesmas,” terangnya.(Sam).

Komentar