oleh

Kapolsek Gabuswetan Pimpin Patroli Skala Besar Dalam Rangka Penanggulangan penyebaran Covid-19 dan Antisipasi Geng Motor

SKI | POLSEK GABUSWETAN – Pada hari Sabtu, tanggal 13 November 2021 sekira pukul 20.40 WIB bertempat di Wilayah Kecamatan Gabuswetan Kabupaten Indramayu – Jawa Barat melaksanakanya Kegiatan Patroli Skala Besar dalam rangka penanggulangan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) dan Antisipasi Geng Motor di Wilayahnya.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Gabuswetan Polres Indramayu – Polda Jabar AKP Joni, S.H., dibantu Anggotanya BRIPKA Mulyanto, S.H., BRIPKA Zaenal Abidin, dan BRIPTU Waryana, S.H., beserta Danramil 1617/Gbw KAPTEN INF. Suratno didampingi SERKA Tarjoni, dan MP Kec. Gabuswetan Sdr. Kartalim.

Menurutnya bentuk dan Sasaran dalam kegiatan itu, Kapolsek AKP Joni, S.H., beserta Tim, melaksanakan Patroli di Desa/Kec. Gabuswetan dan Patroli di Toang (tempat Sepi) Desa Rancahan – Gabuswetan.

Terhadap Warga Masyarakat memberikan himbauan kepada Masyarakat agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) Guna Mencegah Penyebaran Covid-19 dengan cara 4M yakni, Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas di luar,” himbaunya Joni.

Selain itu kepada Masyarakat agar selalu bersinergi dengan Aparat Hukum untuk menjaga Kamtibmas di Lingkunganya guna mengantisipasi terjadinya tindak kriminal dan tindak kejahatan lainya yang tak terduga terjadi.

“Bersama-sama Kita jaga, dan awasi di tempat diri sendiri dan Lingkunganya dan juga jaga kebersamaan antar sesama serta taati aturan Prokes dari Pemerintah yang sudah diterapkan, setidaknya Kita jaga pola hidup sehat dan bersih,” harapanya. (Yana BS)