SKI | INDRAMAYU – Kegiatan Pengetatan pendisiplinan Protokol Kesehatan (Prokes) Diposko terpadu PPKM Level 2 Obyek Wisata Waterpark Tiga Bintang Firdaus Terisi, Yang di laksanakan sekitar pukul 10.00 Wib s/d Selesai, Sabtu (11/9/2021).
Kegiatan pengetatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Terisi Iptu Hendro Ruhanda, S.H. dibantu Anggotanya Aiptu Aan Kunaefi, Aipda Angga Nugraha dan Brigadir Dono. W, yang diikuti oleh Koramil 1613/ Terisi 1 (satu) Anggota serta dibantu oleh Satpol PP Terisi, Karya, Omay, Darsani, dan Tajudin.
Disitu Kapolsek bersama tim, menghimbau kepada para Pelaku usaha/Pengelola Obyek Wisata untuk beroperasi dengan kapasitas maksimal 25% dari jumlah Pengunjung, tidak menimbulkan kerumunan.
Selain itu, melaksanakan Pendisiplinan Protokol Kesehatan (prokes) Covid-19 terhadap Pengelola dan Pengunjung Obyek Wisata, dan melakukan pengecekan dan pemeriksaan Sertifikat Vaksin dan Aplikasi peduli lindungi terhadap Pengunjung Obyek Wisata, serta melakukan Pemeriksaan Suhu Badan, mencuci tangan terhadap para Pengunjung,” paparnya.
Untuk saat ini masih di berlakukan PPKM Level 2 dari tgl 06 s/d 13 September 2021, sesuai dengan INMENDAGRI No. 39 tahun 2021,” tegas Hendro. (Yana BS)