oleh

KONI Kab Bogor adakan Raker untuk persiapan pertahankan Juara Umum di PORPROV XIV Jabar 2022

SKI Bogor | Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kab Bogor adakan Rapat kerja Cabang (Rakercab) Kabupaten Bogor yang bertempat di Hotel Darmawan Park Babakan Madang Sentul Selatan, Kabupaten Bogor (Kamis 09/06).

Rapat Kerja dihadiri oleh Plt Bupati Bogor H Iwan Setiawan.SE, Ketua KONI Jabar Ahmad Saefudin, Perwakilan Polres Bogor, Perwakilan KODIM Kab Bogor, Kadispora Kab Bogor Asnan A.P. MSi , Perwakilan KADIN Kab Bogor, Perwakilan KNPI Kab Bogor serta 47 Pengurus Cabang Olahraga yang hadir dalam Raker tersebut.

Acara dimulai dengan ciri khas tarian Jawa Barat rampak gendang dilanjut dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Setelah itu laporan Panitia Raker KONI Kab Bogor dari ketua panitia EF Joy Pendhita.

Sambutan lain disampaikan oleh Ketua KONI Kab Bogor Junaidi Samsudin yang menyampaikan beberapa persiapan untuk menghadapi Porprov bulan November nanti, antara lain kesiapan cabor dan kelengkapannya akan di fasilitasi oleh KONI untuk bisa meraih Kab Bogor juara Umum kembali , tak lupa ketua KONI juga mengucapkan terima kasih kepada panitia Raker yang telah sukses dilaksanakan.

Sambutan selanjutnya oleh Ketua KONI Jawa Barat Ahmad Saefudin yang menyampaikan pandangan tentang Porprov Jabar,  harusnya Kab Bogor bisa juara umum kalau di lihat dari besarnya anggaran yang mencapai 15 Milyar dan pemetaan atlit yang sudah matang ucap Saefudin.

Sambutan lain juga disampaikan oleh Plt Bupati Bogor H.Iwan Setiawan yang juga menyampaikan dukungan kepada KONI dan para Cabor pada Porprov November nanti dan harusnya Kab Bogor bisa diharapkan mendapatkan Juara Umum kembali, anggaran KONI Kab Bogor sangat besar yaitu sekitar 15 Milyard beda sedikit dengan anggaran KONI Jabar, harusnya bisa meraih juara Umum kembali ucap Plt bupati tersebut dengan semangat.

Hal lain juga disampikan Iwan Setiawan yaitu tentang kesejahteraan para atlit Kab Bogor harus kita perhatikan dan kita hargai kerja kerasnya mereka, dengan kerja keras mereka yang bisa mendapatkan medali sehingga bisa membawa Kab Bogor juara umum ucapnya, Iwan juga mengatakan sudah perintahkan ke Kadispora untuk mengkaji ulang dana kesejahteraan untuk para atlit di Kab Bogor .

Sambutan terakhir disampaikan oleh Kadispora Kab Bogor Asnan A.P. M.Si yang juga mengharapkan Kab Bogor bisa kembali meraih juara umum seperti tahun 2018 lalu dan sesuai apa yang di jargonkan saat ini yaitu meraih PERKASA (Pertahankan Kasta Juara).

Sebelum acara jamuan makan siang dan foto bersama penutupan acara diakhiri dengan doa bersama oleh H. Masduki Isa (Doklay) yang tak lupa juga mendoakan kepada Bupati Bogor Ade Yasin agar dimudahkan segala urusannya dan dibebaskan dari segala tuduhannya.(HR)