Lapas Kelas 1 Tangerang Rutin Semprotkan Disinfektan, Guna Pencegahan Penyebaran Covid-19

SKI | Tangerang – Dalam rangka mengoptimalkan upaya pencegahan penyebaran dan penanggulangan Covid-19, Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Tangerang rutin melaksanakan kegiatan sterilisasi area Lapas dengan melakukan penyemprotan desinfektan pada seluruh area Lapas. Kegiatan Penyemprotan ini meliputi seluruh ruangan serta benda-benda yang rawan terkena virus seperti gagang pintu dan benda-benda umum yang biasa disentuh oleh banyak orang. Kegiatan dilaksanakan dengan bekerjasama dengan Forum Pemuda (FP) NTT yang memfasilitasi petugas penyemprot, alat dan bahan Desinfektan non alkohol (HOCL), selasa (15/6/21).

Penyemprotan dimulai pada ruangan kerja Pegawai, area berkumpul Pegawai dan dilanjutkan ke blok hunian dan tempat ibadah pada Lapas Kelas 1 Tangerang. Penyemprotan dilakukan oleh Petugas dari FP NTT dan Tamping dengan didampingi Petugas Lapas Kelas 1 Tangerang. Pelaksanaan berjalan aman dan tertib dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Kepala Lapas Kelas 1 Tangerang, Victor menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu komitmen Lapas Kelas 1 Tangerang dalam upaya pencegahan beserta memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Kami menunjukkan bentuk komitmen pencegahan, dan upaya memutus rantai penyebaran Covid-19 salah satunya dengan melaksanakan penyemprotan seluruh area di dalam Lapas Kelas 1 Tangerang secara rutin berkala dengan bahan cairan desinfektan yang ramah lingkungan sehingga tidak membahayakan Petugas dan WBP yang berada di Lapas Kelas 1 Tangerang”, ucap Victor.

Menggunakan masker, rajin mencuci tangan, menerapkan physical distancing (jaga jarak fisik) juga terus digalakkan secara terus menerus oleh Satgas Pencegahan Covid-19 guna menyadarkan akan pentingnya kedisiplinan dalam menjaga kesehatan, pungkas Victor. (why).