SKI | Jakarta – Polsek metro kebayoran baru laksanakan kegiatan kunjungan wilayah secara serempak dalam rangka ” Malam Pelayanan Polres Metro Jaksel”. Hal tersebut sebagai upaya Polri untuk mendengar , mencatat dan mencari solusi terkait kamtibmas di wilayah hukum Polsek Metro Kebayoran Baru.
Dalam keterangannya melalui pesan singkat, Kapolsek Metro Kebayoran Baru Kompol Donni Bagus Wibisono, SE menegaskan, bahwa betul dilaksanakannya kegiatan sambang wilayah secara serentak yang dilaksanakan oleh seluruh jajaran personil polsek metro kebayoran baru.
Donni juga menegaskan, kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari selasa malam 03 Januari 2023, dalam rangka “Malam pelayanan Polres Metro Jaksel” guna untuk mendengarkan keluhan warga terkait Kamtibmas di wilayah yang akan kita catat dan sekaligus kita cari solusi untuk penanganan atau pencegahannya, ungkapnya.
Kita laksanakan kegiatan di Jl Limau, RT.4/03, Kelurahan Kramat Pela, Kebayoran Baru yang dihadiri oleh ketua RW/RT , tokoh masyarakat, dan Warga.
Kita berharap, Lanjut Donni, dengan adanya kegiatan ini dapat menjaring aspirasi warga sehingga bisa membuat aman dan nyaman di lingkungannya. Kami juga menghimbau, bila mana ada gangguan terkait kamtibmas di wilayah, agar segera menghubungi langsung Polsek atau Bhabinkamtibmas di nomor hotline yang telah diberikan, tutupnya. (Why).