oleh

Mencegah Penularan Covid-19, Polsek Balongan Jajaran Polres Indramayu Melaksanakan Pengawasan Prokes Dan Membagikan Masker di Objek Wisata

SKI | INDRAMAYU – Mencegah penularan covid-19, Polsek Balongan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama TNI, Pol PP dan BPDD serta Tenaga Kesehatan melaksanakan pengawasan protokol kesehatan dan membagikan masker di objek wisata Pantai Balongan Indah, kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, Minggu (2/1/2022).

Kapolres Indramayu AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Balongan AKP H. Saripudin mengatakan pengawasan protokol kesehatan di lokasi wisata merupakan upaya Polri dan unsur terkait dalam menindaklanjuti Inmendagri 66/2021 mendukung pemerintah terkait pencegahan penyebaran Covid-19.

Menurutnya, Lokasi yang berpotensi tempat berkerumunnya masyarakat pada libur tahun baru adalah objek wisata, oleh karena itu dilakukanlah patroli, terang Kapolsek AKP H. Saripudin di dampingi Kasi Humas Iptu Didi Wahyudi.

Kapolsek menjelaskan, dalam kesempatan itu pihaknya melakukan himbauan kepada pengunjung objek wisata agar menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.

Selain itu, pihaknya juga membagikan masker terhadap pengunjung yang kedapatan tidak menggunakan masker.

Terhadap pengunjung yang tidak dapat menujukan surat atau kartu vaksin, lanjut Kapolsek, diarahkan ke posko gerai vaksin yang berada di lokasi pantai Balongan indah.

“Untuk hari ini yang melaksanakan vaksinasi ada 43 orang, dengan rincian Vaksin ke 1 ada 25 orang dan Vaksin ke 2 ada 18 orang,” kata Kapolsek.

Kapolsek menyebut, sampai berita ini di muat pengunjung sudah mulai berangsur meninggalkan tempat wisata pantai Balongan indah. Pungkas AKP H. Saripudin. (Yana BS)