SKI | BEKASI – Restoran Damar Langit Dining & Venue memperluas jaringan dibilangan Cibubur dengan membuka cabang baru di kawasan alternatif Cibubur kecamatan Jatisampurna kota Bekasi pada Rabu (14/4)
Ini merupakan cabang pertama kami menyusul outlet lain yang dirintis sejak tahun 2020 di Cisarua Bogor guna majukan pariwisata dan ekonomi kreatifnya.
CEO Damar Langit Dining&Venue Abimantara Nauffairazza mengatakan bakal melakukan ekspansi dan membuka cabang di beberapa tempat besar setelah di alternatif Cibubur, paparnya.
Pilihan lokasi di bilangan Cibubur ini sebagai outlet pertama karena destinasi wisata utama ini merupakan hospitality yang didatangi wisatawan lokal dari berbagai elemen masyarakat sekitar.
“Kami melihat Cibubur merupakan pasar potensial, apalagi banyak rumah makan yang menawarkan aneka masakan nusantara,” kata Abimantara.
Turut hadir saat opening, Camat Jatisampurna , Nata Wirya bersama Kapolsek Jatisampurna, unsur muspika tiga pilar Babinsa , Bimaspol, Lurah Jatisampurna, dipimpin Presiden Direktur Damar Langit Venue Abimantara Nauffalrazzak, pada Rabu 14 Agustus 2024.
“Disini Kami sediakan fasilitas ruang Meeting room,kajian muslimah, dan juga fasilitas yoga muslimah, dan fasilitas yang dimiliki dan dikelola oleh restoran Damar Langit Venue.” ungkap Abimantara.
Damar Langit Dining&Venue mengusung konsep alam dan konsisten menghadirkan citarasa nusantara, tempat yang nyaman dengan keunikan nuansa arsitektur.
“Kami optimistis bisa bersaing karena belum banyak tempat yang menawarkan keragaman kuliner nusantara dengan suasana dan pengalaman seperti yang dihadirkan Damar Langit venue.
Rumah makan ini didesain agar menghadirkan kenyamanan dan kesejukan dalam satu struktur luas dan konsep terbuka lengkap dengan ruang makan utama, ruang VIP, ruang esklusif, saung, dapur.
Selain makanan utama, Beberapa menu Favorit yang ditawarkan masakan Nusantara Domba Iga Bakar ,dan Nasi goreng buntut, minuman Sriwedari teh hijau. dan juga beragam jenis kudapan tradisional Indonesia.(red).