Personil Polsek Anjatan Giat Pam Kebaktian Kenaikan Isa Al-Masih

SKI | Indramayu – Kamis, 13 Mei 2021 sekitar pukul 10.00 WIB bertempat di Gereja Kristen Indonesia (GKI) Anjatan yang beralamatkan di Dusun Karangmalang Desa Anjatan Kecamatan Anjatan Kabupaten Indramayu – Jawa Barat.

Dimana dua Personil Polsek Anjatan yang telah melaksanakan Kegiatan Kenaikan Isa Al-Masih dimasa Pandemi COVID-19 secara Virtual dengan mengambil tema “Menjadi Saksi Dalam Hitmatnya” selaku Penanggung Jawab Kegiatan sdri. Eny Warga Desa Bugistua Kecamatan Anjatan – Indramayu.

Dalam kegiatan Kebaktian Kenaikan Isa Al-Masih secara Virtual tersebut dipandu oleh Pendeta (Pdt) Bpk Yoseph Danci Warga dari Desa Pusakaratu Kecamatan Pusakanagara Kabupaten Subang dan diikuti para Jemaat melalui Virtual yang diperkirakan berjumlah sekitar ± 30 Orang.

Susunan Acara kegiatan tersebut diantaranya, Pembukaan, Nyanyian Kerohanian, Doa Pembukaan, Kata Pengantar, Khutbah, kemudian ditutup dengan nyanyian rohani dan Doa

Kapolsek Anjatan Iptu Heriyanto, SH., adanya kegiatan yang dilakukan oleh Personilnya selain pam juga antisipasi penyebaran Covid-19, agar para Jemaatnya mentaati Prokes sesuai anjuran Pemerintah, alhasil sekitar pukul 12.00 WIB Kegiatan Kebaktian Kenaikan Isa Al-Masih telah selesai dilaksanakan situasi aman terkendali,” tandasnya. (Yana BS).

Komentar