Peserta Studi Strategi Dalam Negeri PPRA LIX Lemhannas RI Kunjungi Kodam IV/Diponegoro

SKI, Jateng – Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M., menerima kunjungan peserta Studi Strategi Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LIX Lemhannas RI tahun 2019, yang berlangsung di Ruang Bhina Yudha Makodam IV/Diponegoro, Selasa (2/7/19).

Gubernur Lemhannas, Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo dalam sambutan tertulis yang dibacakan pimpinan rombongan Prof. Dr. Jana Tjahjana Anggadirejo mengatakan, Lemhannas merupakan lembaga yang sangat konsisten dalam mengabdikan dirinya guna meneruskan cita-cita bangsa. Hal ini sesuai dengan komitmen nasional untuk menjaga kelangsungan hidup bangsa dan negara dalam bingkai NKRI ditengah kuatnya persaingan global dan regional.

Dengan konsistensinya, maka dikatakan bahwa Jawa tengah dipilih dalam kunjungan Lemhannas dengan pertimbangan pembangunan nasional dan ketahanan nasional, serta permasalahan yang dihadapi Jawa Tengah. Dengan penelitian tersebut maka para peserta memiliki pemikiran tentang pembangunan nasional dan ketahanan nasional Jawa Tengah.

Lebih lanjut dikatan, pemikiran dari para peserta Lemhannas akan disampaikan kepada pimpinan dalam hal ini Presiden.

Hal ini mengingat, Lemhannas RI merupakan Lembaga Pemerintah Non Kementerian yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden melalui menteri yang menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian urusan Kementerian dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang politik, hukum, dan keamanan.

Disampaikan, Lemhannas memiliki tugas menyelenggarakan pendidikan penyiapan kader dan pemantapan pimpinan tingkat nasional yang berpikir komprehensif, integral, holistik, integratif dan profesional, memiliki watak, moral dan etika kebangsaan, negarawan, berwawasan nusantara serta mempunyai cakrawala pandang yang universal.

Selain itu, juga menyelenggarakan pengkajian yang bersifat konsepsional dan strategis mengenai berbagai permasalahan nasional, regional, dan internasional yang diperlukan oleh Presiden, guna menjamin keutuhan dan tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia dan menyelenggarakan pemantapan nilai-nilai kebangsaan guna meningkatkan dan memantapkan wawasan kebangsaan dalam rangka membangun karakter bangsa.

Sementara itu Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad Effendi, S.E., M.M., melalui Kasdam IV/Diponegoro Birgjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M., berharap para Peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LIX Tahun 2019 Lemhannas RI di wilayah Kodam IV/Diponegoro dapat memberikan pencerahan dan penggugah semangat dalam rangka meningkatkan profesionalisme pengabdian prajurit Diponegoro dan sekaligus momentum ini dapat digunakan sebagai wahana untuk membangun komunikasi yang harmonis dan sharing informasi yang dapat bermanfaat dalam pelaksanaan tugas.

Pada kunjungan kali ini para peserta juga disuguhi dengan tayangan sekilas tentang profil Kodam IV/Diponegoro.

Dengan tayangan tersebut Pangdam berharap dapat memberikan sedikit gambaran tentang sejarah, tugas dan tanggung jawab serta pengabdian Kodam IV/Diponegoro sebagai kompartemen strategis pertahanan negara yang membawahi wilayah Jawa Tengah dan D.I.Y.

Turut hadir pada kegiatan penerimaan ini, Wakil Gubernur Lemhannas RI Marsda TNI Wieko Syofyan dan para pejabat Kodam IV/Diponegoro. (Red SKI) 

Komentar