Puluhan KPM di Desa Tetebatu Selatan Saldo Nol 

SKI l Lombok Timur-Puluhan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan sosial baik itu Program Keluarga Harapan (PKH) maupun Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di wilayah Desa Tetebatu Selatan saldonya nol. Maka ini tentunya menjadi perhatian pemerintah desa bersama pihak terkait untuk menyelesaikan permasalahan ini.

Hal ini ditegaskan Kepala Desa Tetebatu Selatan, M.Zohri Rahman saat dikonfirmasi kemarin. ” Memang betul ada KPM yang memiliki saldo nol dalam bansos tersebut,” tegasnya.

Ia menyebut kasus saldo nol dalam bansos yang menimpa KPM-nya tidak saja di desanya,akan tapi hampir terjadi di wilayah kecamatan Sikur.

Maka pihaknya meminta kepada pihak-pihak yang menangani masalah bansos ini untuk segera menyelesaikannya agar KPM segera menerima bantuan dari pemerintah pusat tersebut.

” Permasalahan ini harus segera diselesaikan kasihan masyarakat yang mendapatkan bansos,tapi kenapa bisa saldonya nol ini menjadi pertanyaan kita,” ujarnya.

Hal yang sama dikatakan Ketua BPD Desa Tetebatu Selatan, Maad Adnan yang kerap dipanggil Uncle membenarkan adanya KPM yang saldonya nol di saat dilakukan pengecekan melalui ATM dan buku rekening tabungan.

Maka persoalan ini tidak boleh dibiarkan yang tentunya sangat merugikan masyarakat penerima bantuan tersebut. Padahal menurut informasi yang diperoleh kalau bansos tetap dicairkan pemerintah pusat, tapi kenapa di tingkat KPM saldonya nol.

” Siapa yang bermain dalam persoalan ini,maka tentunya harus bertanggungjawab,karena ini bansos untuk masyarakat miskin masih saja dipermainkan,” paparnya.

Kepala Dinas Sosial Lotim, Mahsin saat dikonfirmasi di kantornya tidak berada ditempat karena menurut stafnya sedang di lapangan.(Sam).