oleh

Rocket Tradero Segera Meluncur di Desa Mampir, Asep Supeni Dorong Bumdes Bangun TPST di Wilayahnya

 

SKI|Bogor – Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) ramah lingkungan akan segera beroperasi di Desa Mampir Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor. Teknologi yang berupa mesin pengolah sampah zero waste ini diberi nama Thrush Destroyer Rocket (Tradero) atau rocket pemusnah sampah karya putra Bogor, Iwan Iskandar ini dirancang lebih ramah lingkungan dan tidak menimbulkan asap sisa pembakaran.

Kades Mampir, Asep Supini saat ditemui di kantornya menjelaskan alasannya mendorong Bumdes Mampir untuk mendirikan TPST yang bekerja sama dengan team Tradero.

“Kami sangat mendukung bahkan mendorong Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Desa Mampir bekerja sama dengan team Tradero untuk mendirikan TPST di wilayah kami yang rencananya berlokasi di Kp. Mampir Barat Desa Mampir Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor,” ujarnya, Selasa (09/07/’24).

“TPST yang akan didirikan Bumdes nantinya tidak hanya memusnahkan sampah non organik saja, akan tapi mengolah sampah organik agar memiliki nilai ekonomis, seperti menghasilkan pupuk cair, ada budidaya maggot, daur ulang sampah plastik menjadi kerajinan tangan dan komposting pupuk,” jelasnya.

“Dengan adanya TPST di Desa Mampir akan banyak menciptakan lapangan pekerjaan, dari hasil produksi turunannya akan menjadi pakan magot, magot yang dihasilkan nanti tidak akan kami expor melainkan kami akan olah menjadi campuran pakan ikan, itik juga unggas lainya. Peternakan ikan dan unggas akan kami budidayakan dengan melihat potensi dan lahan yang sangat mendukung di Desa Mampir ini,” paparnya.

“Kami mengajak semua elemen untuk mendukung selagi kita bisa, dengan menjaga alam dan memanfaatkan alam kita juga akan membuka lapangan pekerjaan yang saat ini sangat dibutuhkan masyarakat,” lanjutnya.

“TPST ini selain menghasilkan produk turunannya, saat proses produksinya berjalan nanti kami juga akan memberdayakan dan melibatkan seluruh perangkat RT dan RW Desa Mampir serta masyarakat sekitar agar mendapatkan penghasilan tambahan untuk meningkatkan perekonomian mereka,” pungkasnya.

TPST yang akan didirikan Bumdes Mampir yang bekerja sama dengan team Tradero ini diharapkan selain mengurangi volume sampah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bogor, juga menjadi pilot project yang bisa dikembangkan di wilayah Desa lain di Kabupaten Bogor. (UT)