oleh

Sudirman Wedding Expo 2022 Digelar Pertama dan Terbesar di Kota Bogor, Ini Kata Bima Arya

 

SKI|Bogor – Para calon pengantin tak perlu lagi pusing dalam proses perencanaan dan persiapan pernikahan impian. Percayakan saja pada wedding organizer dan wedding planner handal di Bogor yang selalu siap membantu anda dalam mewujudkan konsep acara yang diidamkan dan memastikan semua rencana berjalan sesuai jadwal dihari besar tersebut.

Hari ini Sabtu 29 Oktober 2022 sebuah momentum besar pasca pandemi Covid-19 telah tercatat di Kota Bogor, sebuah event yang digelar pertama dan terbesar di Kota Bogor “Sudirman Wedding Expo 2022” terselenggara ditempat bersejarah yakni di Aula Pusdikzi Kodiklat Jl. Jenderal Sudirman Kota Bogor.

Hadir dalam acara tersebut Wali Kota Bogor Bima Arya, Dan Pusdikzi Kota Bogor yang diwakili Letkol Robert, Disbudpar Kota Bogor, Forkopimda Kota Bogor, Owner WO dan EO, Tamu Undangan dan para pelaku UMKM se Kota Bogor.

Dalam sambutannya, Bima Arya menyampaikan apresiasi dan dukungannya kepada Panitia Penyelenggara yang telah bekerja keras untuk menyelenggarakan Sudirman Wedding Expo 2022.

“Saya selaku Wali Kota Bogor sangat mengapresiasi dan mendukung penuh atas kinerja panitia penyelenggara yang telah bekerja keras mewujudkan acara Sudirman Wedding Expo 2022 ini, sebagaimana tadi disampaikan Ketua Panitia bahwa event ini adalah yang pertama dan yang terbesar di Kota Bogor,” ujarnya.

“Saya berharap acara seperti ini akan terus berlanjut tahun depan, siapapun komandan Pusdikzinya dan siapapun Wali Kotanya acara seperti ini harus terus berlanjut,” harapnya.

“Kota Bogor merupakan salah satu kota tercepat dalam pemulihan ekonominya pasca dilanda pandemi Covid-19, tentunya ini ada dua hal yang menjadi penyebabnya. Pertama dengan adanya kolaborasi seperti yang terselenggara hari ini antara pemerintah, Pusdikzi dan para pelaku usaha; kedua tentunya dengan adanya para pelaku usaha UMKM yang ada di Kota Bogor,” tandasnya.

“Perlu dicatat bahwa Kota Bogor selama dilanda pandemi Covid-19 dimana kota-kota lain di Indonesia banyak yang menurun kegiatan ekonominya, justru Kota Bogor khususnya para pelaku ekonomi UMKM nya mengalami peningkatan mencapai 300 persen,” lanjutnya.

“Untuk itu Pemerintah Kota Bogor sangat mendukung para pelaku usaha UMKM, saya minta kepada seluruh kantor Dinas, Kecamatan dan Kelurahan se Kota Bogor memberikan ruang dan membuka outlet-outlet agar para pelaku usaha UMKM bisa membuka usahanya,” pungkasnya.

Salah satu peserta stand Sudirman Wedding Expo 2022 saat ditemui awak media, Azka Wedding & Catering melalui Koordinatornya Nurhasanah menyampaikan terima kasihnya kepada pemerintah Kota Bogor.

“Saya selaku pelaku usaha UMKM bidang Wedding dan Catering sangat berterima kasih kepada Wali Kota Bogor Bpk. Bima Arya yang tentunya atas nama pemerintah Kota Bogor yang sangat luar biasa memberikan dukungan dan apresiasinya khususnya kepada para pelaku usaha UMKM,” ujarnya.

“Hal ini tentunya sangat berdampak buat para pelaku usaha UMKM terutama untuk pemasaran, yang mana dengan adanya event seperti ini banyak masyarakat yang menjadi tau keberadaan kami. Ini yang menjadikan semangat buat para pelaku usaha UMKM, Alhamdulillh buat Azka Wedding & Catering hari ini Stand kami banyak dikunjungi pengunjung,” pungkasnya. (UT)