SKI | POLSEK GABUSWETAN – Untuk mengantisipasi terjadinya kasus kriminalitas dan Cipta Kondisi (Cipkon) Unit Reskrim Polsek Gabuswetan Polres Indramayu – Polda Jabar terus tingkatkan giat kring serse berupa pemantauan dan patroli ditempat/Daerah.
Dilokasi atau Jl. Toang (tempat sepi), seperti Jl. Raya Desa Kedungdawa, Desa Druntenwetan dan Desa Druntenkulon Kecamatan Gabuswetan Kabupaten Indramayu – Jawa Barat, Minggu (19/12/2021), sekitar pukul 01.00 Wib.
Kring Serse akan menjadi pedoman pelaksanaan bagi Petugas Reserse di Lapangan agar dapat bertugas sesuai peranannya dan mampu melaksanakan kegiatan Reserse, yakni menindak dan merespon tindakan kriminalitas di Wilayah Kecamatan Gabuswetan – Indramayu.
Kapolsek Gabuswetan – Polres Indramayu AKP Joni, S.H., memerintahkan Anggota Kanit Reskrim Polsek Gabuswetan – Polres Indramayu BRIPKA Sutirno, S.H., beserta Anggotanya BRIPKA Zaenal Abidin yang turun di Lapangan dengan memantau tempat-tempat yang di anggap rawan terjadinya kriminalitas.
Lanjut, AKP Joni, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan wujud kehadiran Anggota Polri di Lapangan, hal ini bertujuan untuk mendekatkan diri dan memberikan pelayanan prima kepada Masyarakat,” tukasnya. (Yana BS)